Minsel  

PT Sasa Inti dan Rotary Gelar Pelatihan Pencegahan Stunting Bersama Ibu-ibu Posyandu Kader Kecamatan

 

TENGA–PT Sasa Inti bersama Rotary mengadakan Pelatihan Pencegahan Stunting di Pabrik PT Sasa Inti. Tepatnya di Desa Radey, Kecamatan Tenga,
Minahasa Selatan, Sulawesi Utara pada Selasa (24/9).

Acara ini merupakan bagian dari
rangkaian kegiatan memperingati Hari Kelapa Sedunia dengan tema “Pola Hidup Sehat Untuk
Generasi Bebas Stunting”.

Pelatihan ini ditujukan kepada ibu-ibu kader Posyandu tingkat
kecamatan, sekaligus melanjutkan program serupa yang telah dilaksanakan tahun sebelumnya.

“Ini kegiatan berlanjut seperti sebelumnya. Jadi ada kader Posyandu yang sudah pernah ikut
dan yang belum ikut, mereka akan menerima materi,” ujar Rida Atmayanti, Head of Stakeholder
Relations Sasa Inti.

Rida menjelaskan PT Sasa Inti menunjukkan komitmen kuat dalam mengatasi masalah stunting di wilayah sekitar
pabriknya. Serta menekankan bahwa perusahaan sangat peduli dengan kualitas SDM generasi muda.

“Kami ingin merekrut masyarakat sekitar di mana pabrik PT Sasa Inti ada, namun tidak sesuai
dengan kualifikasi kami dari sisi SDM dan lain-lain sehingga harus merekrut pekerja dari luar,”jelasnya.


Oleh karena itu katanya , pihaknya memutuskan untuk mengadakan pelatihan pencegahan stunting
melalui edukasi makanan sehat.

Hal itu bertujuan agar anak-anak bisa tumbuh dengan baik dan
memiliki kualitas SDM serta pertumbuhan yang baik.

Melalui inisiatif ini, PT Sasa Inti berharap
dapat memberikan dampak jangka panjang bagi masyarakat sekitar.

“Kami berharap ke depan nanti, ketika kami merekrut karyawan, semua yang diterima adalah
masyarakat lokal yang betul-betul siap bekerja. Karena kami juga ingin memberikan,” tambah Rida.(tha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *