BITUNG – PT. Ramantha Kawanua Indonesia, melalui brand unggulannya Ramantha Kitchen, telah resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan buyer asal China dalam rangkaian acara Indonesia-China Business Forum 2024.Digelar di Hotel Harloom BSD, Tangerang, kamis (10/10/2024) pekan lalu.
Tema “Build Strong Connection between Indonesia and China with the Best of Indonesia”
Penandatanganan ini menandai tonggak penting dalam ekspansi internasional Ramantha Kitchen, sekaligus sebagai bagian dari upaya memperkenalkan produk-produk kuliner khas kota Bitung, Sulawesi Utara, Indonesia ke pasar global, khususnya China. Melalui kerja sama ini, Ramantha Kitchen berharap dapat memperluas pangsa pasarnya dengan membawa cita rasa autentik dari Sulawesi Utara ke konsumen internasional.
“Kami sangat bersyukur karena Ramantha Kitchen dapat membawa lima local heroes dari Batuputih Kota Bitung Sulawesi Utara untuk menandatangani kontrak yang sama dengan buyer dari China,”kata Raman Mamato, CEO PT. Ramantha Kawanua Indonesia, yang menyampaikan kebanggaannya terhadap dukungan pemerintah dan partisipasi para pelaku UMKM lokal.
Indonesia-China Business Forum 2024 ini tidak hanya memperkuat hubungan bilateral kedua negara, tetapi juga menjadi wadah bagi pelaku bisnis Indonesia untuk memperkenalkan produk-produk terbaik mereka kepada pasar China.
“PT. Ramantha Kawanua Indonesia, UMKM dari Batuputi kota Bitung, sebagai perwakilan industri kuliner Indonesia, berharap kemitraan ini akan semakin memperluas jangkauan produknya di kancah internasional.” Ujarnya.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Konsul Jenderal Republik Indonesia di Guangzhou, Konsul Jenderal Republik Indonesia di Shanghai, Direktur Indonesia Investment Promotion Center (IIPC) di Beijing, serta Konsul Ekonomi Konsulat Jenderal Indonesia di Guangzhou. Kehadiran mereka menegaskan pentingnya dukungan diplomatik dalam menjalin hubungan ekonomi yang lebih erat antara kedua negara.(FB)