Bitung  

Kecewa Dengan Keputusan DPP,  Pengurus DPC, PAC Dan Ranting Mundur Dari Partai HANURA Kota Bitung

BITUNG – Kabar mengejutkan muncul dari Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai HANURA, Supermen Gumolung bersama pengurus PAC dan Ranting se kota Bitung mengundurkan diri dari Partai HANURA.

Pengunduran diri Gumolung dan kawan kawan dari partai HANURA tersebut diduga akibat keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) partai yang dinilai tidak sejalan dengan ideologi perjuangan kader Partai HANURA di kota Bitung.

“Hari ini dengan segala pertimbangan yang matang, saya Supermen Gumolung selaku Ketua DPC Partai HANURA bersama PAC dan Ranting se kota Bitung menyatakan mundur dari jabatan dan keanggotaan Partai Hanura,” kata Gumolung yang didampingi pengurus DPC,PAC dan Ranting dalam konferensi Pers yang berlangsung di Naemundung Kecamatan Aertembaga, kota Bitung, sabtu (21/9/2024).

Mantan anggota DPRD tiga periode, yang telah mengabdikan diri sebagai kader partai HANURA itu menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Ketua Umum Partai, Osman Sapta Odang.

“Saya bergabung menjadi kader HANURA sejak tahun 2022 dan ini adalah hari terakhir saya, artinya sudah 3 tahun saya bersama Partai HANURA berjuang memperjuangkan kepentingan rakyat. Saya berterimakasih kepada DPP Partai HANURA dan Osman Sapta Odang  atas kesempatan dan pendidikan politik yang telah diberikan kepada saya,” jelasnya.

Mantan Wakil Pimpinan DPRD kota Bitung tersebut juga mengutarakan alasannya mengundurkan diri dari Partai Hanura lantaran tidak mau mencederai perjuangan partai.

“Namun saya selalu ingat bahwa saya diajarkan oleh Partai HANURA untuk tidak menjadi orang yang munafik dalam politik atau berada pada dua kaki,”tegasnya.

Di akhir keterangannya, Supermen Gumolung yang biasa disapa Ko Boy mendoakan agar Osman Sapta Odang selalu sehat dan HANURA dapat lebih menjadi partai yang dipercaya rakyat.

“Sekali lagi saya sampaikan terimakasih banyak kepada Ketua DPP Partai HANURA, Bapak  Osman Sapta Odang dan Sekjen Bapak Benny Ramdani Semoga selalu sehat dan panjang umur, amin. Demikian yang dapat saya sampaikan, terimakasih.” Ucapnya.(Fer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *